Kuliah Kerja Lapangan (KKL) menjadi salah satu bagian dari perkuliahan di program studi Pendidikan Kimia Fakultas Sains dan Teknologi UIN Walisongo Semarang. Melalui KKL mahasiswa dapat melihat langsung implementasi dari keilmuan kependidikan dan industri di dunia kerja. KKL dapat membuka wawasan mahasiswa tentang permasalahan real di dunia kerja, serta sebagai gambaran untuk mahasiswa setelah lulus dan memasuki dunia kerja. KKL Pendidikan Kimia diselenggarakan pada tanggal 30 Januari sd 3 Februari 2023 dengan tujuan di MAN 1 Jembrana dan Secret Garden Village Bali.
Sebanyak 109 Mahasiswa Pendidikan Kimia menyambangi MAN 1 Jembrana yang berlangsung hari Selasa (31/02/2023) di Aula Pertemuan Lantai 3 Laboratorium Terpadu. Kunjungan dipimpin oleh Ketua Laboratorium Microteaching FST Bapak Dr Suwahono, M.Pd. Rombongan KKL disambut oleh Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum Istamar, S.Pt. Beliau mengucapkan terima kasih kepada Prodi Pendidikan Kimia UIN Walisongo telah berkenan hadir di MAN 1 Jembrana dan memberikan motivasi kepada seluruh mahasiswa serta memberikan tips dan trik menjadi pendidik yang berdedikasi dan berintegritas.
Dr Suwahono, M.Pd mengucapkan terima kasih kepada MAN 1 Jembrana yang telah menyambut kedatangan peserta KKL Pendidikan Kimia dengan penuh antusias. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga sebagai wadah bagi mahasiswa peserta KKL meningkatkan kompetensi diri khususnya di bidang akademik sehingga mahasiswa memiliki pengalaman ketika menjadi guru nantinya.
Kunjungan KKL dilanjutkan dengan mengunjungi Secret Garden Village pada Kamis (02/02/2023). Secret Garden Village berlokasi di Desa Luwus, Bedugul yang mengusung konsep edukasi dan rekreasi. Secret Garden Village mencakup beauty heritage museum, pabrik mini Oemah Herborist, beauty outlet dan Museum Kopi. Pabrik mini Oemah Herborist melakukan formulasi dan produksi produk kecantikan dan perawatan diantaranya lulur tradisional Bali, massage oil, body butter, sabun, hand body lotion, natural scent, aromatheraphy dan lain-lain. Selanjutnya rombongan KKL juga mendapatkan informasi tentang berbagai jenis kopi di Museum Kopi sekaligus mencicip seduhan kopi di Black Eye Coffee and Roastery. Peserta KKL antusias mendengarkan tips membuat kopi yang mantap dan khas dengan toping yang menarik.